L’Oréal x Saab Rilis Makeup Haute Couture

Loading

Perusahaan make up, L’Oréal Paris dan desainer Haute Couture Elie Saab bekerja sama menelurkan koleksi makeup yang istimewa. Hasil kolaborasi itu baru saja mendarat secara online di Superdrug, Lookfantastic, dan Boots.

Make up by L’Oréal Paris x Elie Saab


Elie Saab adalah desainer yang terkenal dengan warna-warni natural (hijau hutan dan pink kelopak bunga). Koleksi makeup ini pun akan mencerminkan gaya khasnya.

Rangkaian Koleksi Mewah

Meskipun keseluruhan rangkaian koleksi ini tidak diragukan lagi kemewahannya, Eyeshadow Palette dengan sembilan warnanya bisa dibilang adalah highlight koleksi ini. Dirancang oleh MUA L’Oréal Paris sekaligus legenda Fashion Week Val Garland, produk ini menawarkan beberapa warna nude yang matte, beberapa jenis shimmer, dan warna yang intens seperti hijau gelap dan lilac. Dengan tekstur lembut dan warna yang pigmented, eyeshadow ini dibanderol dengan harga hanya £15.99 atau sekitar 300 ribu rupiah.

L’Oreal Paris X Elie Saab Bridal Collection Eyeshadow Palette


Sementara seri Sheer Nude Lip Gloss yang seharga £10,99 atau 200 ribu rupiah, dipengaruhi oleh gaun gossamer ikonik rancangan Saab. Menurut Garland lip gloss ini dapat dikenakan dari siang hari hingga malam hari. Selain itu ada pula Color Riche Lipsticks dengan harga £ 9,99 atau 197 ribu rupiah. Tersedia dalam 4 warna yang cantik, lipstik ini dikemas dalam warna dusty pink dan gold yang terlihat mewah.

L’Oreal Paris X Elie Saab Bridal Collection Sheer Nude Lip Gloss

Rangkaian ini ditutup dengan Paradise Mascara yang dibanderol dengan harga £ 12,99 atau sekitar 250 ribu rupiah. Dengan kuas yang padat dan halus, maskara ini mampu menjadikan bulu mata yang tipis terlihat tebal natural.

L’Oreal Paris X Elie Saab Bridal Collection Limited Edition Paradise mascara 

Pancarkan Natural Beauty

“Saya menyukai tema nude dari koleksi ini, karena ini didesain untuk semua orang. Ini adalah tentang memancarkan natural beauty anda.” komentar Garland tentang keseluruhan koleksi ini. Dalam konferensi pers yang berbeda, dengan sentimen yang sama, Saab menyatakan “Saya selalu berusaha membawa keindahan dan kecantikan ke dalam kehidupan para wanita, dan makeup adalah cara paling sederhana untuk memulai itu. Tujuannya adalah untuk menciptakan koleksi universal yang cocok dengan skintone apapun.”

Sama seperti koleksi limited edition L’Oréal sebelumnya, koleksi kali ini pun akan cepat terjual habis, jadi LunaGengs, buruan deh dikejar koleksinya sebelum kehabisan. Dan bagi LunaGengs yang butuh inspirasi untuk wedding dress, boleh donk intip 5 tren gaun pengantin 2021-2022 ini.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *